Kegiatan 5 Membuat Bentuk dengan Potong & Tempel, Seni Rupa Kelas 1 SD
Daftar Isi
Elemen Dan Sub-Elemen Capaian
Mengalami
A.1. Mengalami, merasakan,
merespon, dan bereksperimen
dengan aneka sumber.
A.2 Eksplorasi aneka media
dan proses.
Menciptakan
C.1 Mempelajari bagaimana
menggunakan berbagai media
(pensil/krayon).
C.2 Memilih, menggunakan
dan/atau menerapkan aneka
media yang sesuai dengan
tujuan tertentu.
Merefleksikan
R.1 Menghargai pengalaman
dan pembelajaran artistik.
Profil Pelajar Pancasila
- Kreatif: Menghasilkan gagasan yang orisinal: Saya tidak takut untuk membuat kesalahan karena saya tahu saya bisa belajar dari kesalahan tersebut.
- Bergotong Royong: Kolaborasi: Saya bekerja sama dan berkomunikasi untuk mencapai tujuan bersama; Saya dapat berkoordinasi, menjadi pemimpin ataupun menjadi yang dipimpin.
Tujuan Pembelajaran Kegiatan 5
- Siswa mampu berkreasi dan mampu memilih bentuk yang diperlukannya.
- Siswa dapat mengidentifikasi nama-nama bentuk geometris dan bentuk organik.
- Siswa dapat menggunakan lem dan gunting untuk membuat kolase.
Alat Bahan
- Pensil, atau alat gambar lain.
- Gunting dan lem
- Kertas warna, atau kertas koran, atau majalah bekas
- Berbagai macam ukuran (besar, sedang, kecil) dari bentuk segitiga, segiempat, lingkaran dan oval.
- Berbagai foto binatang
Eksplorasi
- Ajak siswa untuk mengobservasi gambar binatang seperti poin A dan membayangkan bentuk geometris apa yang membentuknya. Observasi juga gambar-gambar binatang lain, jika ada.
- Tunjukkan gambar di poin B, ajak siswa untuk mengidentifikasi bentuk apa yang mereka lihat. Apa yang bisa mereka ceritakan tentang warna-warnanya? Bagaimana tentang ukuran bentuk yang satu dengan bentuk yang lain?
Aktivitas
- Jelaskan bahwa seorang seniman dapat menggunakan bentuk-bentuk sederhana untuk membuat karya. Masingmasing karya adalah unik, karena masing-masing seniman dapat menggunakan bentuk, ukuran dan penempatan yang berbeda pada karyanya.
- Jelaskan bagaimana menggunakan lem yang baik, yaitu dengan mengoleskannya tipis-tipis di sepanjang sisi bentuk, dan kemudian sedikit olesan di bagian tengah.
- Ajak siswa untuk mengobservasi bentuk-bentuk yang sudah disediakan guru. Jelaskan bahwa mereka akan membuat kolase dan membentuk seekor binatang imajinasi. Mereka dapat memilih bentuk-bentuk yang disediakan guru, menggabungkannya untuk membentuk binatang imajinasinya, dan kemudian menempelkannya pada kertas yang disediakan.
- Siswa dapat diminta untuk bekerja berpasangan untuk membuat kolase binatang imaginasinya. Motivasi siswa agar dapat saling mendengarkan pendapat rekannya, dan sepakat dalam pembagian kerja menyelesaikan karyanya
Baca Juga: Kegiatan 2 Aneka Garis, Seni Rupa Kelas 1 SD
Pengayaan
Siswa dapat menggambar bentuk pada halaman berwarna
dari majalah bekas, untuk kemudian digunting dan digunakan
untuk membuat kolase binatang imajinasinya.
Berpikir & Bekerja Artistik
Pertanyaan esensial
- Apakah yang paling kamu sukai dari karyamu? Kenapa kamu menyukainya?
- Bagian mana yang paling mudah kamu lakukan?
- Bagian mana yang dirasa tersulit bagimu? Bagaimana kamu mengatasi kesulitanmu?
Karya Seni Yang Dapat Dijadikan Referensi Visual:
- Karya kolase Ika Vantiani: Red Houses (2009)
- Karya kolase Resatio Adiputra: Currency Series (2017)
- Karya lukisan Paul Klee: Castle and Sun (1928)
Posting Komentar